KEDIRI, TRIBUN - Pelatih kepala Persib, Jaya Hartono, mengaku akan
lebih fleksibel terhadap susunan formasi pemain yang nantinya akan
diturunkan dalam setiap pertandingan Persib.
Sikap melunak yang ditunjukan Jaya tersebut berkaitan dengan jadwal
liga dan copa Indonesia yang super padat setelah pemilu legislatif.
BLI memadatkan jadwal pertandingan tertunda dari tanggal 17 April
sampai 4 Mei, sehingga kompetisi bisa rampung tepat tanggal 13 Juni
mendatang.
Untuk itu Jaya siap mengkombinasikan susunan formasi inti dengan
pemain cadangan.
"Saya akan persiapkan pemain pelapis untuk diturunkan pertama. Tidak
mungkin pemain diporsir di setiap pertandingan dengan format jadwal
super padat seperti sekarang ini," kata Jaya, Minggu (22/3) . (tor)
0 komentar:
Posting Komentar